Memperbaiki kampas rem Nmax habis sebelah
Sudah lama tidak memperhatikan kondisi pengeraman kendaraan, ketika sedang dikendarai terdengar suara gesekan yang cukup mengganggu pada bagian roda. Ini merupakan salah satu tanda terjadinya masalah pada roda, terutama bagian pengereman. Penyebabnya bisa dari beberapa hal, namun yang sering ditemukan karena kampas rem sudah habis.
Pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana memperbaiki kampas rem yang habis sebelah? Contoh disini pada sepeda motor Nmax, tapi bisa saja permasalahan yang sama dengan type ataupun merk kendaraan lainnya. Tidak cukup hanya menggantinya dengan yang baru. Memang dengan langsung diganti dengan kampas baru suara gesekan yang menggangu mungkin hilang dan pengeraman terasa normal. Namun kedepannya hal ini akan terulang kembali, kampas rem habis sebelah lagi yang mengurangi umur pakai yang seharunya bisa lebih optimal atau lebih lama bila kondisi habis normal dikedua sisi kampas.
Untuk mengatasinya kita harus memahami terlebih dahulu apa penyebab kampas rem habis sebelah? Ada beberapa kemungkinan yang bisa menimbulkan masalah ini. Bisa karena ada masalah pada salah satu komponen pada roda atau komponen pengeraman. Pada komponen roda misalnya bearing ada yang pecah, sehingga as roda miring yang membuat posisi cakram rem miring terhadap kaliper rem. Pada komponen pengereman misalnya dudukan atau bracket kaliper as-nya macet atau kotor, sehingga pada bagian sisi kaliper akan diam sebelah atau hanya menekan pada satu sisi.
Pada pembahasan disini masalah yang terjadi karena dudukan kaliper macet atau kotor, sehingga kampas rem habis sebelah. Yang perlu dilakukan adalah persiapan dan pengerjaan seperti saat mengganti kampas rem depan atau mengganti kampas rem belakang. Kita perlu bahan dan alat sesuai keperluan sebagai persiapan, juga pengerjaan membongkar dan memasang kembali komponen-komponennya.
Secara spesifik pada dudukan kaliper kita bongkar dan bersihkan, lalu sebelum dipasang kembali kita beri sedikit pelumas atau stempet pada as dudukan kaliper.
Dan bersihkan juga lubang untuk dudukan kaliper, serta karet pada as dudukan kaliper. Kemungkinan kotoran menumpuk didalamnya yang membuat macet.
Setelah bagian tersebut dibersihkan dan diberi pelumas, baru kita ganti kampas rem yang sudah habis. Dan lebih baik mengganti 1 set atau kedua sisi kampas rem, meskipun yang habis hanya sebelah saja.
Pasang kembali semua komponen seperti semula, dan coba mainkan tuas rem sampai terasa menggigit. Bila kita coba putar roda harusnya sudah tidak terdengar suara gesekan yang menggangu, dan bila kita coba goyangkan kaliper akan ada sedikit pergerakan sebagai jarak main kaliper rem dan kampas rem. Perlu dipahami juga ini contoh pada penggunaan kaliper floating, untuk jenis kaliper fixed akan berbeda kondisinya karena jarak main tidak pada kaliper tapi pada piston kaliper di kedua sisi yang akan memainkan kampas rem.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih telah berkunjung dan membaca artikel ini. Silahkan berikan saran dan pertanyaan di kolom berikut ini.